Misi kami melalui publikasi kumpulan artikel dalam bentuk majalah elektronik keamanan siber ini adalah untuk meningkatkan kesadaran keamanan informasi diantara masyarakat Indonesia dimana kami berupaya sebaik mungkin untuk dapat menyajikan ragam informasi terkait keamanan informasi dalam dunia siber yang cenderung rumit kedalam bahasa yang lebih mudah dipahami khususnya bagi masyarakat awam.

Pada edisi pertama ini kami buka dengan perkenalan singkat tentang PT. ITSEC Asia, Tbk yang disampaikan oleh Bapak Joseph Edi Hut Lumban Gaol selaku President Director PT. ITSEC Asia, Tbk.

Selanjutnya kami membahas topik terkait ancaman social engineering sebagai mekanisme yang umum digunakan untuk pintu masuk kejahatan siber. Ancaman malware juga semakin merajalela menyerang beragam industri seperti perhotelan, institusi negara, perusahaan, ataupun individu tertentu seperti jurnalis. Ancaman malware merupakan ancaman serius dan sulit terdeteksi dimana serangannya menggabungkan beberapa tehnik seperti social engineering serta eksploitasi perangkat selular yang dampaknya dapat merugikan kehidupan pribadi seseorang.

Tim R&D ITSEC Asia dibentuk tahun 2022 silam membangun sebuah produk yang disebut IntelliBroń. IntelliBroń merilis versi Orion untuk publik pada bulan Mei 2024 dengan target segmen usaha kecil dan menengah. Pada edisi pertama majalah ini, tim R&D ITSEC Asia menuliskan beberapa topik terkait IntelliBroń seperti bagaimana pemanfaatan teknologi AI pada IntelliBron dan implementasi DevSecOps sebagai metodologi pengembangan produk tersebut.

Sebagai penyedia jasa konsultan keamanan siber di Indonesia, ITSEC Asia memiliki beberapa partner strategis. Pada edisi kali ini kami membahas bagaimana penggunaan Code-DX dari SYNOPSIS dapat digunakan untuk menganalisa keamanan kode program dalam bentuk biner sehingga pengguna dapat melakukan SAST pada aplikasi yang tidak tersedia kode sumber-nya.

Akhir kata, besar harapan kami bahwa artikel-arikel yang tersaji pada edisi pertama (dan Insyaa Allah edisi-edisi berikutnya) majalah elektronik keamanan siber ini dapat memberikan kontribusi pengetahuan keamanan siber sehingga dapat semakin meningkatkan literasi keamanan siber bagi masyarakat Indonesia.

Majalah Elektronik keamanan siber ITSEC BUZZ dapat diakses dan diunduh pada tautan berikut ini.

Salam Hangat,

Tim Penulis